Kabiro Pendidikan Berikan Pengarahan Saat Rapat Pengurus Yayasan dan Kepala Lembaga

MAModelnews – MA Model Zainul Hasan Genggong mengikuti kegitan Rapat Kerja Pengurus Yayasan, Pimpinan Lembaga, dan Pengurus Pesantren Hafshawaty Pesantren Zainul Hasan Genggong, Senin, 03 Juli 2023. Acara yang dihadiri sekitar 60 peserta ini merupakan perwakilan dari 4 lembaga yayasan Hafshawaty. Bertempat di lantai 2 ruang Cantik.com Hafshawaty, acara dibuka tepat pukul 08.15 WIB dan berjalan dengan lancar. Rangkaian acara dikemas sangat menarik dengan kegiatan pembukaan, sambutan Kepala Biro Pendidikan Zainul Hasan dengan teman Budaya Mutu. Dilanjutkan materi tentang Penguatan Rekognisi Siswa, Sosialisasi Kalender Pendidikan, dan Sidang Komisi terkait tindak lanjut rekomendasi serta Pelaporan Hasil Rekomendasi.

Dr. Abdul Aziz Wahan, M.Ag. menyampaikan tujuan dari acara adalah pembinaan, koordinasi, rekomendasi, dan memberikan saran-saran.

“Adanya pengembangan dalam lembaga itu ditandai dengan bertambahnya jumlah siswa, prestasi, dan kemampuan santri,” ungkap beliau.

Lebih lanjut dismapaikan bahwa lembaga harus lebih memperhatikan terkait dokumen tertulis dan video prestasi tahun sebelumnya.

Materi berikutnya tentang rekognisi siswa merupakan hasil penilaian dari sisi eksternal, meng-update dan mengupgrade kompetensi di luar basic yang ditetapkan madrasah.

“Manfaat dari rekognisi siswa ini adalah ada dokumentasi, meningkatkan motivasi,” ungkap Dr. Hifdhil Islam, M.Pd.

Lebih lanjut disampaikan terkait dampak adalah memperkuat kerjasama dengan pihak eksternal, melahirkan uotput sesuai perkembangan zaman dengan tetap mempertahankan basic madrasah, stake holder lulusan lebih percaya pada mutu lulusan, menjadi citra positif bagi madrasah, dan mendapat pengakuan melalui lembar rekognisi siswa. uru