Berjuang Tanpa Batas di Kompetisi Nasional Bidang Ekonomi

Berjuang Tanpa Batas di Kompetisi Nasional Bidang Ekonomi MA Model Zainul Hasan Genggong

Genggong – Lagi-lagi MA Model Zainul Hasan menunjukkan prestasinya. Kali ini di bidang akademik mata pelajaran Ekonomi. Melalui ajang Lomba Science Competition tingkat SMA/SMK/MA sederajat yang diselenggarakan oleh Lembaga Kompetisi Nasional (LKN), dua anak asuhan MA Model Zainul Hasan mampu menyabet satu medali emas dan satu medali perak. Lomba yang dilaksanakan pada Sabtu, 30 Juli 2022 lalu diikuti oleh dua santri atas nama Sofiatun Nisa kelas XII IPS dengan perolehan emas bersaing dengan 3020 peserta dan Laila Fitria Kelas XII IPS meraih perak. Meski hanya dengan waktu pembinaan yang terbatas mampu membuat mereka berjuang tanpa batas menorehkan prestasi membanggakan madrasah tercinta.
”Alhamdulillah tidak ada kendala dalam proses bimbingan dan pelaksanaan, semuanya berjalan lancar. Meski hanya sedikitnya 3 kali bimbingan, setidaknya sudah memberikan hasil yang maksimal dan memuaskan,” tutur pembimbing OSN Ekonomi, Susilatul Tubisi.
Tambahnya, Susil menyampaikan harapannya bahwa nantinya selalu bisa berkontribusi untuk memajukan MA Model dengan segala bidang prestasi. Bukan hanya akademik tetapi juga non akademik.
Rasa bangga juga dirasakan oleh kedua santri yang sudah menyumbangkan emas dan perak kepada madrasah. Setidaknya, jejak mereka dapat diikuti oleh teman dan adik-adik kelasnya. Begitulah harapan Nisa dan Laila, panggilan akrab kedua santri itu. (uru)